Pakuanonline. Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Bogor, Wasto Sumarno mendesak pemerintah daerah setempat untuk mempercepat program peningkatan rata-rata lama sekolah (RLLS). Hingga tahun 2015 ini rata-rata lama sekolah di Kabupaten Bogor baru mencapai, 8,4 tahun.
"Terus terang peningkatanya sangat lamban, hanya 1 digit pertahun. Ini yang akan terus kami dorong, paling tidak untuk tahun 2018 RLLS di Kabupaten Bogor sudah mencapai angka 9 tahun," kata Wasto (Minggu,8/3/2015).
Wasto mengungkapkan RLLS ini masuk dalam 25 program penciri Kabupaten Bogor. Sehingga harus ada komitmen yang kuat dari pemerintah daerah.
"Kalau sudah masuk dalam prioritas program tentunya harus fokus dan serius dilaksanakan," ujarnya.
Wilayah-wilayah yang RLLS nya masih rendah kata politisi PKS ini, perlu mendapatkan perhatian serius dari pemerintah daerah, terutama untuk menyediakan sarana dan prasarana pendukungnya.
"Ada beberapa kecamatan memang yang harus mendapatkan perhatian serius, karena RLLS nya masih rendah diantaranya Kecamatan Sukamakmur dan Sukajaya," terangnya.
Wasto menjelaskan dari sisi alokasi anggaran, sektor pendidikan di Kabupaten Bogor sudah proporsional sesuai amanat UU No 20 Tahun 2013 yakni sebesar 20 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
"Bahkan untuk Kabupaten Bogor belanja untuk pendidikan ini sudah mencapai 30 persen. Artinya sudah diatas UU. Memang di dalamnya termasuk belanja aparatur," pungkasnya.Gie
0 komentar:
Posting Komentar