Senin, 09 Maret 2015

Rifdian : PD Pasar Jangan Hanya Jadi "Tukang Tunggu Pasar"


By on 04.05

Pakuanonline.Anggota Komisi 2 DPRD Kabupaten Bogor, Rifdian Suryadharma menilai kinerja Perusahaan Daerah (PD) Pasar Tohaga buruk. Selama ini kinerja perusahaan plat merah ini terkesan hanya seperti "tukang tunggu pasar".

"Jadi PD Pasar jangan hanya seperti tukang tunggu pasar, hanya menjaga pasar," kata Rifdian, Senin (9/3/2015).

Seharusnya lanjut Rifdian, PD Pasar dapat menjadikan pasar sebagai pusat kegiatan ekonomi, PD Pasar harus dapat menyediakan seluruh kebutuhan masyarakat, dan PD Pasar dapat memberikan manfaat kepada Pemerintah daerah.

"Jangan bangga dengan banyaknya pasar-pasar yang dibangun, tapi semuanya bermasalah," ungkap Rifdian.

Menanggapi kinerja keuangan PD Pasar, politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bogor ini mengatakan selama ini kontribusi dari PD Pasar terhadap Pemerintah Daerah dalam bentuk deviden sangat minim.

"Pernah dalam suatu rapat, dengan bangganya Direksi PD Pasar mengatakan akan memberikan deviden sebesar Rp.560 juta pertahun. Tapi setelah kami hitung-hitung deviden sebesar Rp.560 juta itu sangat kecil karena jumlah pasar di Kabupaten Bogor ini mencapai 24 pasar. Itu jelas kami tolak karena itu terlalu kecil dibandingkan dengan potensi yang ada," tegasnya. Gie 

About Syed Faizan Ali

Faizan is a 17 year old young guy who is blessed with the art of Blogging,He love to Blog day in and day out,He is a Website Designer and a Certified Graphics Designer.

0 komentar:

Posting Komentar